Logo-ISI-Yogyakarta
Loading ...

Kolaborasi Internasional Manajemen Seni NAFA Singapura dan ISI Yogyakarta

Kolaborasi Internasional Manajemen Seni NAFA Singapura dan ISI Yogyakarta

 

Kolaborasi bertajuk “The Overseas Immersion Program #2” antara dua Jurusan di NAFA Singapura dan ISI Yogyakarta berlangsung pada 16 & 19 Juli 2024. Agenda ini digelar di Departemen Manajemen Seni (Tata Kelola Seni), Gedung Fakultas Seni Rupa (FSR) ISI Yogyakarta berlangsung meriah.

Kegiatan “Overseas Immersion Program” antara Nanyang Academy of Fine Arts (NAFA) dan Institut Seni Indonesia Yogyakarta (ISI Yogyakarta) yang dibuka oleh Ketua Jurusan Dr. Mikke Susanto M.A. dan sambutan dari dosen NAFA, menawarkan kesempatan unik bagi para mahasiswa untuk memperluas cakrawala artistik dan memperdalam pemahaman mereka tentang keragaman budaya. Program ini memfasilitasi pertukaran ide dan teknik yang dinamis antara kedua institusi bergengsi tersebut. Sekaligus juga memupuk kolaborasi dan kreativitas di antara para mahasiswa dan pengajar.

Dalam agenda ini digelar 2 aktivitas. Pertama “Panel Kuliah Internasional” yang diadakan pada 16 Juli 2024 pukul 12.30-15.00 WIB di Gedung TKS, Fakultas Seni Rupa dan Desain, ISI Yogyakarta. Adapun pembicaranya adalah Dian Ajeng & Rr. Vegasari Adya (dosen ISI Yogyakarta), Shafa Salsabila & Luna Chantiaya (mahasiswa ISI Yogyakarta).

Adapun panelis lainnya adalah Desiree Low, Stephanie Lem Zin Jie, Althaea Grace Wangko, Paige Nicole Low (Liu Peisi), Finna Kwang, dan Abby Qistina Binte Yusra (mahasiswa NAFA Singapura). Dalam panel ini yang menjadi moderator adalah A. Sudjud Dartanto, yang merupakan dosen Jurusan Tata Kelola Seni FSR ISI Yogyakarta.

Dalam panel ini pembicaraan sekitar pengelolaan seni di media sosial, media edukasi museum Affandi, proyek kuratorial para mahasiswa NAFA, seni untuk inklusi, dan mural protes di Yogyakarta. Masing-masing panelis menyajikan presentasi yang beragam, dengan media audivisual yang menarik. Serasa waktu 3 jam tak terasa begitu cepatnya.

Kegiatan kedua adalah “Lokakarya Pembuatan Cukil Kayu dengan Syahrizal Pahlevi” yang diadakan pada 19 Juli 2024, pukul 09.00 – 13.00 WIB. Syahrizal Pahlevi adalah seniman yang menjadi praktisi mengajar di Prodi S1 Tata Kelola Seni yang juga seniman grafis ternama di Indonesia. Pelatihan ini berlangsung di Jurusan Manajemen Seni (TKS), Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSR), ISI Yogyakarta

Agenda yang juga dihadiri oleh Prof. Gunalan Nadarajan (Professor pada Penny W. Stamps School of Art and Design University of Michigan) ini juga turut dikerjakan bersama Unit Internasional ISI Yogyakarta. Diharapkan agenda kolaborasi yang kedua ini semakin menguatkan hubungan antar lembaga. Ke depan, kedua lembaga akan semakin fokus pada berbagai kemungkinan riset dan kerjasama proyek seni yang menarik.

 

Suasana Panel Kuliah Internasional

Cari
Kategori

Bagikan postingan ini