LOGO ISI YOGYAKARTA
Institut Seni Indonesia Yogyakarta

Langkah Nyata Anti Korupsi, ISI Yogyakarta Resmi Raih ISO 37001:2016

Langkah Nyata Anti Korupsi, ISI Yogyakarta Resmi Raih ISO 37001:2016

Yogyakarta, 26 November 2025 — Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta resmi menerima Sertifikat ISO 37001:2016 Anti-Bribery Management System (ABMS) sebagai bentuk penguatan tata kelola institusi yang bersih, akuntabel, dan bebas dari praktik penyuapan. Sertifikat tersebut diserahkan langsung oleh Direktur Utama PT Indoasia, Sapto Hariyono, S.Hut., M.H., kepada Rektor ISI Yogyakarta dalam kegiatan yang berlangsung di Ruang Rapat VIP Gedung Rektorat.

Sertifikasi yang diterbitkan oleh CBQA Global ini menegaskan bahwa ISI Yogyakarta telah memenuhi standar internasional dalam upaya pencegahan, pendeteksian, dan penanganan risiko penyuapan, khususnya pada unit pelayanan administratif. Penerapan ISO 37001:2016 menjadi langkah strategis institusi dalam membangun budaya kerja yang berintegritas serta memperkuat kepercayaan publik terhadap layanan yang diberikan.

Rektor ISI Yogyakarta menyampaikan apresiasi terhadap seluruh pihak yang terlibat dalam proses sertifikasi dan menegaskan bahwa penerapan standar anti penyuapan akan dijalankan secara konsisten sebagai bagian dari komitmen reformasi tata kelola. “Capaian ini menjadi pengingat bagi seluruh sivitas untuk terus menjaga integritas dan profesionalitas dalam setiap layanan,” .

Sementara itu, Direktur Utama PT Indoasia memberikan apresiasi atas keseriusan ISI Yogyakarta dalam memperkuat sistem pencegahan penyuapan. Ia menyampaikan bahwa ISI Yogyakarta telah menunjukkan komitmen kuat dalam membangun tata kelola yang transparan dan akuntabel.

Sertifikat ISO 37001:2016 ini berlaku mulai 20 Maret 2025 hingga 19 Maret 2028, menjadi tonggak penting bagi ISI Yogyakarta dalam meningkatkan kualitas pengelolaan institusi dan memperkuat reputasi sebagai perguruan tinggi seni yang berintegritas.

Cari
Kategori

Bagikan postingan ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

id_IDID