Sebagaimana diketahui bahwa Kepengurusan Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al Muhtar ISI Yogyakarta telah mengalami perpanjangan selama 1 tahun (2021-2022). Pada April mendatang Kepengurusan DKM Al Muhtar ISI Yogyakarta periode saat ini akan berakhir. Untuk itu, pengurus akan mengadakan pemilihan kepengurusan baru yang akan melanjutkan tatakelola Masjid Al Muhtar ISI Yogyakarta. Rektor juga telah menugaskan panitia pemilihan untuk melaksanakan proses Pemilihan Ketua DKM Al Muhtar ISI Yogyakarta masa bakti 2022-2025. Pemilihan akan dilaksakan secara terbuka oleh seluruh Pegawai ISI Yogyakarta yang beragama Islam dengan menggunakan google form.
Adapun Jadwal Pemilihan Ketua Dewan Kemakmuran Masjid Al Muhtar ISI Yogyakarta Periode 2022-2025 sebagai berikut:
No | Jadwal | Tanggal |
1. | Pemberitahuan Bakal Calon | 1-14 Februai 2022 |
2. | Sosialisasi Pemlihan | 15-20 Februari 2022 |
3. | Pemilihan | 22 Februari 2022 |
4. | Penghitungan Suara dan Penetapan | 24 Februari 2022 |
5. | Pengusulan SK | 7 Maret 2022 |
Berikut Daftar Calon Ketua Dewan Kemakmuran Masjid Al Muhtar ISI Yogyakarta Periode 2022-2025
- Dr. Cepi Irawan, M.Hum.
- Dr. Andre Indrawan, M.Hum., M.Mus.
- Marsudi, S.Kar., M.Hum.
- Tri Mulyono, A.Md.
- Indra Gunawan, S.ST.
Selanjutnya undangan pemilihan akan dikirimkan melalui WA ke seluruh calon pemilih. Melalui pemilihan Kepengurusan Takmir Masjid yang baru diharapkan terjadi regenerasi pengurus. Selama ini pengurus lama yang dipimpin Dr. Supraswoto, M.Hum., telah menghasilkan berbagai capaian positif baik dari segi pembangunan fisik, kemakmuran masjid, maupun menjaga keharmonisan dan toleransi antar umat beragama di ISI Yogyakarta.
(dok.panitia)