Menyongsong perayaan Lustrum VII Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta, Panitia Lustrum 7 ISI Yogyakarta bidang Lomba Seni Media Rekam bekerjasama dengan bidang kemahasiswaan Fakultas Seni Media Rekam (FSMR) menyelenggarakan kegiatan festival seni media rekam dengan tajuk SEMAR FESTIVAL (Seni Media Rekam Festival). Kegiatan akan berlangsung di Fakultas Seni Media Rekam dan di halaman rektorat lama ISI Yogyakarta. SEMAR Festival akan diselenggarakan pada tanggal 24 Mei 2019, mulai pukul 10.00 – 23.00 WIB. Kegiatan yang digagas oleh BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa), HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan) dan KKM (Kelompok Kegiatan Mahasiswa) organisasi kemahasiswaan FSMR bersama dengan Panitia lomba Seni Media Rekam tersebut secara marathon menyelenggarakan kegiatan meliputi lomba, pameran, screening, layar tancap dan seminar.
Ketua BEM FSMR ISI Yogyakarta Agmal menyampaikan bahwa kegiatan ini memang diadakan hanya satu hari saja dan dikemas dalam bentuk festival. “Kami bekerjasama denga Panitia Bidang Lomba Lustrum 7 ISI mengadakan kegiatan ini satu hari saja, dalam bentuk festival”, jelasnya. Dia menambahkan bahwa harapannya baik peserta maupun penyelenggara kegiatan ini akan merasakan kegembiraan dalam mengikuti kegiatan, sehingga perayaan Lustrum 7 ISI Yogyakarta juga dinikmati oleh semua yang hadir dalam dalam kegiatan ini. “Kami berharap, panitia dan peserta festival bisa bergembira dan menikmati perayaan lustrum 7 ISI Yogyakarta”, tambahnya.